Skripsi dan Tesis


Bingung yah mengenai Skripsi dan Tesis ?
Ada yang bilang beda, ada yang bilang sama.

Nah sekarang aku sedikit berbagi mengenai Skripsi dan Tesis berdasarkan sumber2 yang aku dapatkan.

    Skripsi dan Tesis merupakan hasil penelitian lapangan, jenis penelitian ini berorientasi pada pengumpulan data empiris di lapangan.

    Skripsi sebagai salah satu syarat yang harus dipenuhi sebagai bagian untuk mendapatkan gelar sarjana (S1), dengan maksud memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menunjukkan bahwa dia dapat menerapkan langkah-langkah pendekatan ilmiah untuk memperoleh pengetahuan dan melaporkannya secara tertulis.  Biasanya, dalam skripsi tidak dituntut adanya sintesis baru atau penemuan baru.

     Sedangkan Tesis dijadikan syarat kelulusan di program S-2 dengan maksud memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menunjukkan bahwa dia dapat membuat suatu sintesis baru atau penerapan pengetahuan yang sudah ada, dan melaporkannya secara tertulis.

  Pada dasarnya skripsi mahasiswa S1 merupakan ajang latihan bagi mahasiswa untuk melakukan penelitian secara obyektif. Oleh karena baru pertama sekali meneliti maka mahasiswa S1 ini sangat membutuhkan bimbingan dosen agar tidak melakukan kesalahan fatal yang menyebabkan mereka harus mengulang. Tesis S2 merupakan ajang peningkatan kemampuan mahasiswa dalam meneliti dan diharapkan mahasiswa sudah mampu meneliti dengan bimbingan yang minimal dari dosen.


    

Terima kasih sudah berkunjung !







Komentar

Postingan Populer